BI Sibolga Panen Perdana Cabai Merah Program Urban Farming, GerNas PIP 2022

SW25
0
Kepala KPw Bank Indonesia Sibolga, Yuliansyah Andrias bersama keluarga besar pegawai BI Sibolga melakukan panen bersama cabai merah di komplek perkantoran BI Sibolga

Sibolga - Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Sibolga, melakukan panen cabai perdana, pasca kick off yang dimulai pada 16 Agustus 2022 lalu. Panen Cabai ini berlangsung di komplek perkantoran BI Sibolga dan dipimpin oleh Kepala KPw BI Sibolga, Yuliansyah Andrias, pada Selasa (29/11/2022)

Pada kesempatan ini, Kepala KPw BI Sibolga, Yuliansah Andrias menyampaikan rasa terimakasihnya atas komitmen pegawai Bank Indonesia Sibolga yang telah ikut bersama-sama menanam cabai pemberian dari Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) melalui program Urban Farming, yaitu usaha pertanian dengan memanfaatkan lahan terbuka untuk pemenuhan kebutuhan komsumsi makanan bergini bagi keluarga

Program ini pun telah memberikan pengaruh terhadap penurunan harga cabai sejak Oktober 2022 lalu. Penurunan harga cabai tersebut juga diakibatkan oleh permintaan masyarakat terhadap cabai relatif terkendali dan pada waktu  yang relatif bersamaan sejumlah daerah di wilayah kerja BI Sibolga melakukan panen cabai sehingga ketersediaan komoditi cabai cukup tinggi

"Jadi kombinasi antara perilaku masyarakat melalui gerakan GNPIP, ditambah juga dengan kondisi suplaynya juga mulai bagus, sehingga hal itu mendorong harga khususnya cabai ini mengalami penurunan. Khususnya harga cabai secara umum di Kota Sibolga," kata Yuliansah Andrias

Masih kata Yuliansah. Program tanam cabai ini dimulai sejak Agustus 2022 dan melibatkan seluruh keluarga besar Bank Indonesia Sibolga. Sebagai program percontohan, penanaman cabai tersebut dilakukan di areal perkantoran BI Sibolga dan di rumah-rumah pegawai dengan memanfaatkan lahan yang ada dipekarangan rumah masing-masing.

"Dan alhamdulillah, sebagaimana kita saksikan bersama. Setelah kurang lebih 4 bulan, untuk pertama kalinya, hari ini, 29 November 2022, kita bisa melakuka panen perdana dari program tanam cabai ini," jelasnya

Yuliansah pun berharap agar kedepan perilaku untuk memenuhi kebutuhan keluarga bisa dilakukan dengan menanam tanaman holtikultura untuk ketahanan pangan keluarga secara mandiri di pekarangan rumah masing-masing. Selain dapat memberikan pengaruh terhadap inflasi di daerah juga telah turut serta membantu pemerintah dalam pemenuhan kebutuhan pangan di rumah tangga.

"Sebagaimana kita ketahui bersama, salah satu tugas Bank Indonesia adalah memelihara dan menjaga kestabilan nilai rupiah, terkhusus kestabilan nilai barang dan jasa, dalam hal ini salah satu contohnya adalah kestabilan harga barang khusus komoditi cabai. Cabai sendiri khususnya di Sibolga cukup memberi pengaruh terhadap tinggi rendahnya inflasi," pungkasnya

Panen cabai dilingkungan perkantoran BI Sibolga tersebut belangsung di tengah rintik hujan yang mengguyur Sibolga sejak pagi. Sedikitnya 10 Kg cabai berhasil di panen. Selain Kepala KPw BI Sibolga, Yuliansyah Andrias, turut hadir pada panen perdana ini Deputi Kepala Perwakilan BI Sibolga, Jontaruli Didabolak dan Kepala Unit Management Intern BI Sibolga, I Nyoman Sudarta serta dua puluhan pegawai Bank Indonesia Sibolga.
Foto bersama Kepala KPw BI Sibolga dengan keluarga besar pegawai BI Sibolga pasca panen bersama cabai merah program urban Farming GerNas PIP Tahun 2022

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)