Siswanya Juara KSM2022, Darur Rachmad Sibolga Berikan Apresiasi

SW25
0

Pengurus yayasan dan kepala MA dan MTs diabadikan bersama siswa berprestasi pada KSM 2022 tk.Kota Sibolga dan Pro.Sumut

Sibolga- Perguruan Thawalib Darur Rachmad Sibolga berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kota Sibolga dan Provinsi Sumatera Utara yang berlangsung baru-baru ini.

Perguruan Islam favorit dekade 90-an ini berhasil menggondol sembilan kejuaraan untuk tingkat Kota Sibolga dan Juara harapan III bidang Matapelajaran Biologi terintegrasi tingkat Provinsi Sumatera Utara atas nama Oktavia Nur Rizki Ramadani.

Atas torehan prestasi tersebut, Yayasan Perguruan Thawalib Darur Rachmad Sibolga memberikan piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada siswa berprestasi tersebut melalui sebuah ceremonial sederhana di halaman madrasah pada Senin (19/09/2022)

Kepala Madrasah Aliyah (MA) PTh. Darur Rachmad, M.Sandi kepada limakabar menyampaikan bahwa ditengah ketatnya persaingan antar madrasah belakangan ini, Darur Rachmad berupaya semaksimal mungkin untuk menunjukkan kemampuannya diberbagai bidang melalui KSM yang rutin digelar setiap tahun. 

Ikhtiar itu pun berhasil dengan diraihnya sejumlah prestasi membanggakan para siswa bahkan sampai ketingkat provinsi. Sandi pun mengapresiasi kerja keras siswa dan guru pembimbing yang telah berhasil memberikan yang terbaik bagi madrasah.

"Acara ini didedikasikan untuk siswa dan siswi kami yang berhasil membawa nama harum madrasah ini hingga ketingkat provinsi dan juga terimakasih untuk bapak dan ibu guru yang telah memberikan bimbingan dan pendampingan sampai kejuaraan ini bisa kita raih," ungkap Sandi.

Sandi pun berharap, apa yang sudah diraih para siswa pada ajang KSM lalu menjadi motivasi dan dorongan hingga prestasi prestasi berikutnya bisa didapatkan.

"Ini menjadi momentum yang kesekian kalinya untuk membuktikan bahwa Darur Rachmad bisa sejajar dan atau diatas madrasah dan sekolah lainnya di Sibolga dan Tapteng," pungkasnya.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)